Kota Solo selalu menyuguhkan hal unik untuk bisa mendatangkan wisatawan, salah satu yang menjadi pemikat yaitu Kereta Batara Kresna. Kereta Barata Kresna beroperasi dari Solo–Wonogiri. Dengan harga yang murah, transportasi ini juga menjadi andalan warga asli Solo ataupun pendatang untuk bepergian.
Kereta Barata Kresna beroperasi sesuai dengan Keputusan Menteri Perhubungan No Km 346 Tahun 2020 Tentang Penugasan Kepada PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Untuk Menyelenggarakan Angkutan Perintis Kereta Api Tahun Anggaran 2022.
Kereta Barata Kresna memiliki rute jarak yang pendek karena hanya berelasi dari Solo ke Wonogiri, begitu juga sebaliknya. Jarak yang ditempuh kereta unik ini yaitu 37 km dengan waktu perjalanan 1 jam 15 menit. Kereta ini melintasi 5 stasiun, yaitu Stasiun Purwosari, Stasiun Solo Kota, Stasiun Sukoharjo, Stasiun Pasanguter, dan Stasiun Wonogiri.
Kereta dengan rute pendek ini memiliki rel perlintasannya berada di tengah kota dan berdampingan dengan moda transportasi darat lainnya. Kecepatan kereta ini juga disesuaikan agar tidak membahayakan pengendara sekitarnya. Dulunya, kecepatan kereta ini hany 30 km/jam, tetapi setelah peningkatan prasarana kecepatannya ditingkatkan menjadi 40 km–60km/jam.
Jalur ini berada di tengah kota karena jalurnya sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda dan sudah berpengalaman dalam melayani transportasi penumpang. Dengan demikian, jalur ini dianggap lebih efisien dan efektif untuk digunakan kembali serta melayani transportasi penumpang.
Tarif yang dikenakan hanya Rp4.000 saja, kini masyarakat Solo ataupun pelancong sudah bisa menikmati perjalanan dari Solo hingga Wonogiri menggunakan Kereta Api Lokal Batara Kresna. Dengan jadwal yang pasti dan ongkos yang relatif murah, KA Batara Kresna dapat menjadi alternatif wisata di Solo untuk menikmati perjalanan yang menyenangkan dan feel yang berbeda
Untuk menikmati kereta ini, calon penumpang bisa memesan lewat aplikasi KAI Access, situs resmi KAI, ataupun melalui kanal eksternal yang resmi.
Lebih dari sekadar moda transportasi, Kereta Batara Kresna adalah jembatan waktu yang menghubungkan penumpang dengan denyut nadi Solo tempo dulu. Jalurnya yang membelah jantung kota menjadi jejak sejarah perkeretaapian Indonesia dan gerbongnya yang ikonik membawa serta warisan budaya yang tak ternilai. Kalau kalian ke Solo, jangan lupa mencoba kereta unik nan bersejarah ini ya, Bolo!