Hai calon wirausaha sukses, semakin berkembangnya zaman, digitalisasi mulai merajai. Banyak hal bisa dilakukan dengan cara online, mulai dari belajar, pembayaran, bahkan sampai belanja pun sangat mudah dilakukan dengan kemajuan digital. Apalagi pada saat terjadi wabah pandemi seperti ini. Himbauan untuk #dirumahaja membuat orang-orang memilih belanja via online. Lalu apa yang harus Anda lakukan untuk memulai bisnis online? Nah, Anda bisa memulai bisnis online dengan metode Omnichannel.
Apa itu Omnichannel? Omnichannel adalah model bisnis lintas channel yang digunakan perusahaan untuk meningkatkan kenyamanan dan kemudahan pengalaman konsumen mereka. Konsumen bisa melakukan belanja dengan menggunakan channel/platform online maupun offline.
Mungkin Anda sudah pernah mendengar tentang multichannel. Apakah sama dengan omnichannel? Tentu berbeda, dan perbedaannya terletak pada integrasi. Multichannel tidak bisa bekerjasama antara semua platformnya, sedangkan Omnichannel bisa bekerjasama antara semua platformnya. Channel yang bisa diintegrasikan oleh perusahaan untuk menjadi omnichannel diantaranya website, marketplace, Instagram & chat app, SEO Google, dan toko offline.
Bagaimana cara untuk memulai pelaksanaan Omnichannel? Menurut Bapak Muliadi W Jeo, seorang pendiri dan chief technology officer ICUBE yaitu perusahaan yang melakukan pelayanan di bidang Omnichannel, ada beberapa hal yang harus Anda ketahui:
Anda harus memahami kebiasaan konsumen. Kebiasaan mereka saat belanja dari awal sampai akhir termasuk belanja secara offline maupun online. Kebiasaan ini bisa dari cara mereka memilih kualitas maupun kuantitas barang.
Gunakan teknologi yang paling pas sesuai dengan kebiasaan belanja konsumen. Beberapa platform yang mungkin bisa digunakan adalah e-commerce, website, chat app, dan toko offline.
Setelah Anda mempunyai beberapa platform atau teknologi yang pas, integrasikan semuanya dengan rapi baik online maupun offline dengan satu data tunggal yang tak terpisahkan.
Sudah banyak startup yang memakai metode Omnichannel untuk memudahkan mereka dan konsumennya. Semoga dengan menggunakan metode Omnichannel, bisnis online Anda menjadi sukses dan menarik banyak pelanggan. Tetap semangat untuk berwirausaha.
referensi:
https://www.talkabot.id/omnichannel-adalah/