Pengusaha Muda Sukses Indonesia

Kini semakin bermunculan pengusaha muda yang sukses di Indonesia dengan memiliki prestasi membanggakan. Di usianya yang masih muda para pengusaha ini mampu menjalankan perusahaannya dengan sangat baik. Untuk mencapai kesuksesan tentunya memerlukan perjuangan maksimal. Jatuh bangun adalah hal biasa bagi para pengusaha sebelum akhirnya mendapatkan sebuah kesuksesan hingga membuat uang seperti datang dengan sendirinya. Deretan pengusaha muda sukses ini menjadi bukti bahwa anak muda juga bisa berhasil membangun bisnis dan memberdayakan masyarakat banyak. 

Ingin tahu siapa saja mereka? Berikut ini 5 pengusaha muda sukses Indonesia yang berhasil menjalankan bisnisnya, diantaranya :

1. James Prananto – Co-Founder Kopi Kenangan
Pengusaha muda sukses, James Prananto

James Prananto adalah salah satu pendiri Kopi Kenangan yang kini gerainya sudah tersebar di beberapa kota besar. Konsep usahanya merupakan perpaduan antara warung kopi pinggir jalan dan kafe kelas atas yang menawarkan produk berkualitas dan harga terjangkau.

Kopi kekinian ini memiliki cita rasa kopi susu yang nikmat, sehingga nama kopi kenangan pun melambung dan digemari para pecinta kopi. Kopi Kenangan besutan James Prananto ini rencananya ingin menjual 3 juta cangkir kopi per bulan. Bahkan, Kopi Kenangan pun berhasil mendapatkan suntikan dana dari beberapa investor besar.

2. Adamas Belva Syah Devara – Co-Founder & CEO Ruangguru
Pengusaha muda sukses, Adamas Belva Syah Devara

Adamas Belva Syah Devara adalah pria kelahiran 30 Mei 1990 yang menjadi salah satu pendiri Ruangguru. Ruangguru merupakan perusahaan startup teknologi asal Indonesia yang berfokus pada pendidikan. Ruang menawarkan platform pembelajaran berbasis kurikulum sekolah melalui video tutorial interaktif oleh guru dan animasi di aplikasi ponsel dan komputer.

Belva berasal dari keluarga sederhana dengan orang tua yang selalu menanamkan pentingnya pendidikan. Hal itulah yang mendorong Belva untuk berkontribusi bagi pendidikan negeri Indonesia dengan membangun Ruangguru.

3. Amanda Cole – Founder SayurBox
Pengusaha muda sukses, Amanda Cole

Amanda Cole adalah sosok wanita inspiratif yang membangun bisnis untuk memberikan manfaat bagi orang lain melalui SayurBox. Sayurbox adalah platform untuk membeli sayur, buah, dan daging yang fresh langsung dari petani atau produsen. Konsep bisnisnya yaitu from farm to table. SayurBox telah bermitra dengan 300 perkebunan dengan melayani 50 ribu pelanggan yang menghasilkan sekitar 1000 pengiriman per harinya.

Tujuan utama didirikannya SayurBox yaitu untuk menolong para petani dalam memotong tengkulak sehingga mereka bisa menikmati harga yang lebih adil. Berkat ide cemerlang dan kerja kerasnya, Amanda berhasil memenangkan kompetisi startup Seedstars Jakarta, dan telah menerima lebih US$2 juta dalam bentuk pendanaan.

4. Benz Budiman – Co-Founder & CEO Pomona Technologies
Pengusaha muda sukses, Benz Budiman

Benz Budiman adalah salah satu pendiri dan CEO dari Pomona, startup adtech yang berfokus pada industri FMCG di Indonesia. Bisnis Pomona dimulai sebagai aplikasi seluler yang menawarkan promosi cashback kepada pengguna untuk pembelian bahan makanan offline, sebelum akhirnya berputar menawarkan data konsumen di akhir tahun 2017.

Sejak didirikan pada 2016, pengguna Pomona telah mencapai angka 200.000 dan telah didukung oleh beberapa investor seperti Stellar Kapital, Central Capital Ventura (Grup BCA), Capital Data Batas, Prasetia, dan Fenox VC.

5. Haryanto Tanjo – Co-Founder Moka
Pengusaha muda sukses, Haryanto Tanjo

Haryanto Tanjo merupakan salah satu pendiri Moka Indonesia, sebuah startup yang membantu UKM dan pengecer atau toko untuk mengelola pembayaran dan operasi bisnis lainnya. Moka menawarkan layanan perangkat lunak berbasis cloud sehingga pelaku usaha dapat mengawasi bisnis dari mana pun dan kapan pun.

Kesuksesannya ini membuahkan hasil sehingga membuatnya mendapat kucuran dana dari SoftBank dan EDBI, cabang investasi dari Dewan Pengembangan Ekonomi Singapura yang jika dikumpulkan secara total kini Moka telah mengumpulkan lebih dari US$28 juta.

Categories: Bisnis

Tags:, ,

Post Your Thoughts

Related Posts
STARTUP DI INDONESIA MULAI TUMBUH ATAU TUMBANG?

STARTUP DI INDONESIA MULAI TUMBUH ATAU TUMBANG?

Indonesia mengawali tahun 2023 dengan PHK massal bagi para pekerja startup. Hal ini pun semakin menegaskan…

Sejarah Perusahaan Unilever

Sejarah Perusahaan Unilever

Semua orang di belahan dunia pasti tidak asing dengan kata "Unilever". Ya, Unilever merupakan salah…

Mengenal Customer Relationship Management (CRM), Yuk!

Mengenal Customer Relationship Management (CRM), Yuk!

Sebagai pelaku bisnis, Anda mungkin sering mendengar istilah Customer Relationship Management atau sering disingkat dengan…

Close

Whatsapp Chat

Would you like to see our space before joining? Come and visit our coworking space. Please fill out the form and our manager will get back asap.