6 Manfaat Marah Bagi Kesehatan!

6 Manfaat Marah Bagi Kesehatan!

Marah, menurut APA (American Psychological Association) adalah suatu bentuk perasaan tidak senang atau kesal terhadap sesuatu hal secara kuat. Marah juga dianggap sebagai suatu bentuk pertahanan diri terhadap kondisi yang dianggap kurang menyenangkan. Selain itu, marah juga dapat membuat diri menjadi lebih positif apabila mampu mengontrolnya. Meskipun marah sering dianggap sebagai emosi buruk yang dapat mengganggu kesehatan, ternyata marah juga memiliki manfaat.

Manfaat positif dari emosi marah memberikan efek pada kesehatan psikologis yang lebih baik, yaitu dilansir dari GoodTherapy:

1. Memberikan efek tenang

Ketika  marah, kamu mengalami rasa sakit fisik dan emosional. Saat Kamu berada di bawah tekanan fisik dan emosional, kemarahan akan memotivasi untuk melakukan sesuatu. Oleh karena itu, kemarahan pertama-tama melepaskan ketegangan dalam tubuh, sehingga menenangkannya dan membantu mengatasi stres. Oleh karena itu, Anda mungkin marah dan kemudian merasa tenang.

2. Membantu memecahkan suatu masalah

Ketika hal-hal tidak berkembang sebagaimana mestinya dan perlu diubah, suatu emosi marah akan mendorong kamu untuk melakukan sesuatu dan memicu otak dalam  menemukan solusi terkait masalah tersebut. Bukan berarti dengan marah dapat menyelesaikan masalah, maksudnya lebih pada marah sebagai suatu dorongan dalam membuat otak menjadi cepat berpikir.

3. Meningkatkan optimisme

Emosi marah bisa menghasilkan optimisme. Penyebabnya karena, Apa yang menjadi fokus suatu kemarahan memberikan dorongan pada diri untuk dapat mencapai suatu target. Selain itu, nantinya akan memberikan kemampuan dalam mengubah  situasi yang dirasa tidak diinginkan.

4. Mengurangi perasaan yang menyakiti

Pengungkapan emosi marah menjadi suatu bentuk pertahanan individu dalam mengurangi suatu perasaan takut atau depresi. Jadi, dapat berperan sebagai suatu bentuk pencegahan timbulnya emosi yang lebih menyakitkan lainnya.

5. Mengalami perubahan diri yang positif

Emosi marah dapat membuat kamu menjadi orang yang lebih baik dan punya suatu kekuatan untuk mengalami suatu perubahan positif. Hal itu karena, memberikan wawasan tentang kesalahan dan kekurangan yang dimiliki.

6. Meningkatkan kecerdasan emosional

Orang yang mau menerima emosi tidak menyenangkan seperti marah, daripada menghindari atau menekannya memiliki kecerdasan emosional yang lebih tinggi. Hal ini menandakan bahwa orang tersebut memiliki sistem respons emosional yang sangat fleksibel, lebih mudah beradaptasi, dan lebih stabil.

Post Your Thoughts

Related Posts
Cara Mengatasi Rasa Insecure dan Minder

Cara Mengatasi Rasa Insecure dan Minder

Akhir-akhir ini sering banget dengar istilah insecure. Sebenarnya apa sih insecure itu? Insecure adalah istilah…

Menjaga Kesehatan Tubuh di Usia Muda

Menjaga Kesehatan Tubuh di Usia Muda

Pada usia muda, tubuh memiliki kemampuan yang cukup baik untuk menjaga kesehatannya sendiri. Namun, ada…

Cara Mengatasi Stres Kerja

Cara Mengatasi Stres Kerja

Pekerjaan yang serasa tak ada habisnya, banyaknya tekanan, dan merasa jenuh terkadang bisa menjadi pemicu…

Close

Whatsapp Chat

Would you like to see our space before joining? Come and visit our coworking space. Please fill out the form and our manager will get back asap.