STARTUP DI INDONESIA MULAI TUMBUH ATAU TUMBANG?

Indonesia mengawali tahun 2023 dengan PHK massal bagi para pekerja startup. Hal ini pun semakin menegaskan kondisi ketidakpastian ekonomi dan perubahan dinamika dalam berbagai sektor dan industri. PHK ini pun menjadi peringatan bagi startup untuk lekas beradaptasi demi menghadapi tantangan ekonomi, bisnis, industri dan pendanaan. 

Apakah fenomena ini akan terjadi lagi di tahun 2024?

Dikutip dari We Forum, pertumbuhan ekonomi global nyatanya tetap diperkirakan akan melambat di tahun 2024 karena adanya berbagai faktor seperti suku bunga yang tinggi, kenaikan harga, dan kondisi geopolitik dunia yang memperburuk prospek keuangan global. 

Dengan tantangan ekonomi tersebut, startup jelas-jelas masih punya harapan untuk bertahan. Asalkan, startup mampu beradaptasi dan membaca perubahan pasar dengan cepat, merespons kebutuhan pelanggan, serta mengubah strategi sesuai dengan dinamika ekosistem. Sebab perlu diingat, startup yang bertahan bukanlah startup yang memiliki valuasi yang tinggi atau investor yang banyak, melainkan startup yang mampu beradaptasi.

Kemampuan beradaptasi di sini bukan hanya menjadi elemen kunci untuk bertahan, tetapi juga menjadi pondasi untuk menciptakan inovasi yang dibutuhkan untuk memenangkan persaingan.

Start-up Indonesia dibandingkan negara-negara lain di Asia Tenggara

Indonesia masih kalah dari Singapura dalam hal jumlah startup unicorn atau bervaluasi di atas US$1 miliar. Negara kota Singapura kini memiliki lebih dari 10 startup unicorn.

Startup unicorn terbaru Indonesia adalah Kopi Kenangan, penyedia minuman kopi kekinian. Manajemen mengklaim memiliki vauasi US$1 miliar setelah mendapat suntikan dana sebesar US$96 juta dalam putaran pendanaan.

Dengan masuknya Kopi Kenangan maka Indonesia memiliki 9 startup Unicorn, yaitu:

  1. Gojek
  2. Tokopedia
  3. J&T Express
  4. Traveloka
  5. OVO
  6. Bukalapak
  7. Xendit
  8. Ajaib
  9. Kopi Kenangan

Namun Indonesia belum bisa mengalahkan Singapura dalam hal jumlah startup unicorn. CBInsight menghitung Singapura memiliki 11 startup unicorn di luar Grab Holdings.

  1. Hyalroute
  2. Advance Intelligence Group
  3. Trax
  4. Carousell
  5. PatSnap
  6. Moglix
  7. Matrixport
  8. Carro
  9. Bolttech
  10. NIUM
  11. Ninja Van

Adapun Malaysia baru memiliki satu startup unicorn bernama Carsome. Thailand memiliki dua startup unicorn bernama Flash Express dan Ascend Money. Filipina memiliki dua bernama Mynt dan Revolution Precrafted.

Prediksi Start-up Indonesia di masa depan

Berdasarkan kondisi dan tren yang ada saat ini, dapat diprediksi bahwa startup di Indonesia akan terus tumbuh dan berkembang di masa depan. Hal ini didukung oleh beberapa faktor, antara lain:

  • Pemulihan ekonomi

Ekonomi Indonesia diperkirakan akan pulih pada tahun 2024, setelah mengalami kontraksi pada tahun 2023. Hal ini akan meningkatkan daya beli masyarakat dan mendorong pertumbuhan permintaan terhadap produk dan layanan digital.

  • Peningkatan penetrasi internet

Penetrasi internet di Indonesia diperkirakan akan mencapai 75% pada tahun 2024. Hal ini akan meningkatkan jumlah pengguna internet di Indonesia, yang merupakan pasar potensial bagi startup.

  • Perkembangan teknologi

Teknologi terus berkembang, membuka peluang bagi startup untuk berinovasi dan menawarkan produk dan layanan baru.

Berikut adalah beberapa skenario yang dapat terjadi pada startup di Indonesia di masa depan:

  • Startup yang memiliki produk dan layanan yang inovatif dan relevan dengan kebutuhan pasar akan tumbuh pesat.
  • Startup yang mampu bertahan dari persaingan yang ketat dan tantangan regulasi akan dapat berkembang menjadi unicorn atau decacorn.
  • Startup yang tidak mampu beradaptasi dengan perubahan akan tumbang.

Oleh karena itu, startup di Indonesia perlu terus berinovasi dan meningkatkan daya saingnya agar dapat bertahan dan tumbuh di masa depan.

Post Your Thoughts

Related Posts
Pentingnya Copywriting dalam Internet Marketing

Pentingnya Copywriting dalam Internet Marketing

Apa yang dimaksud dengan copywriting? Sederhananya copywriting adalah skill menjual dengan tulisan. Menurut Siauw Andreas…

Lagi Nge-hits! Bisnis Unik yang Lahir di Tengah Pandemi: Virtual Tour Pariwisata di Indonesia

Lagi Nge-hits! Bisnis Unik yang Lahir di Tengah Pandemi: Virtual Tour Pariwisata di Indonesia

Pandemi COVID-19 telah membawa tantangan besar bagi berbagai sektor, termasuk industri pariwisata. Namun, di tengah…

Fungsi Enterprise Resource Planning (ERP)

Fungsi Enterprise Resource Planning (ERP)

Enterprise Resource Planning (ERP) merupakan singkatan dari tiga elemen kata enterprise (perusahaan/organisasi), resource (sumber daya),…

Close

Whatsapp Chat

Would you like to see our space before joining? Come and visit our coworking space. Please fill out the form and our manager will get back asap.